Minggu, 25 Desember 2011

SWEET CHILD O MINE TAB

SEJARAH SLASH,BOCAH BERSENAR SATU

Pecinta musik rock pasti kenal donk sama yang namanya Slash. Salah satu gitaris legendaris yang tak lain adalah mantan gitaris Gun ‘n Roses. Permainan gitarnya ckckckck bikin mabuk kepayang kelepek kelepek, jari jemarinya yang bagaikan tangan dewa, dapat membuat harmoni musik yang bahkan sampai membuat malaikat surga ngerock…. Edan deh pokoknya…
Slash
Ciri-ciri Om Slash yang berambut kriting gondrong, dan setiap penampilannya memakai topi dan kacamata hitam dan menyulut sebatang rokok akan datang ke Indonesia, tepatnya ke Surabaya tanggal 31 Juli 2010 minggu depan ini. Jadi ga ada salahnya kita lebih mengenal siapa sih sebenernya Om Slash ini…
Slash yang terlahir dengan nama Saul Hudson dan lahir 23 Juli 1965, adalah seorang gitaris berkebangsaan Amerika-Inggris. Slash adalah mantan lead guitarist Guns N’ Roses dan sekarang sebagai lead guitarist Velvet Revolver.
Slash lahir di Hampstead, sebuah kota kecil pinggiran kota London. Ayah Slash berasal dari Inggris, sedangkan ibunya keturunan Amerika-Afrika. Ibu Slash, Ola Hudsons, adalah seorang perancang pakaian yang bekerja untuk David Bowie, dan bapaknya adalah seorang seniman yang menyumbang ansambel hidup bagi musisi terkenal termasuk Neil Young dan Joni Mitchell.
Slash dbesarkan di kota Stoke-on-Trent, Staffordshire, sampai ia berumur 11 tahun, saat orang-tuanya memindahkan keluarganya ke Los Angeles, California di pertengahan tahun 1970. Selama setahun ia menjadi Imigran di Amrik dan sejak kepindahannya itu, Slash mengalami masa trasisi yang jauh beda
Makanya, rambut panjang, jeans dan t-shirt jadi andalannya. Meskipun pada saat itu belum sesuai dengan anak seumuran dia sebagi anak baru di sekolah. Sebaliknya dia menjadi anak yang sangat seniman saat di rumahnya. Ia juga bergaul dengan teman-teman orang tuannya yang kebanyakan seniman kelas atas itu.
Sayangnya pada tahun 70-an orang tuanya bercarai dan ia pun tinggal bersama neneknya hingga ia dapat memahami apa yang terjadi di keluarganya. Saat itulah Slash kecil mulai mendalami BMX gabung bersama klub-nya sampai pernah menang di salah satu pertandingannya.
Asal mula nama diberi sebutan “SLASH” karena menurut teman-temannya Saul Hudson selalu cepat-cepat melakukan sesuatu dan pindah ke sesuatu lainnya.
Di usia 15-an sang nenek memberinya gitar yang katanya sih hanya bersenar satu! Dari situ dia mulai mendalami Led Zepplelin, Eric Clapton, Rollin Stones, Aeroshmith, Jimi Hendrix, Jeff Beck dan Neil Young. Baginya ia menganggap bahwa album Rocks-nya Aeroshmith sangat merubah hidupnya.
Akibat dari kesenangannya itu, sekolahnya menjadi berantakan sejak ia sering membolos sekolah dan main gitar seharian di luar. Slash juga mulai nge-jam dengan banyak band muda sampai akhirnya keluar dari sekolah pada saat dia masih kelas II SMU.
Slash With His Guitars
Kemudian Slash melanjutkan belajar gitarnya dengan sebuah band di LA. Di sana bertemu dengan Steve Adler, dan membentuk Road Crew dan kemudian mereka berdua mencari penyanyi yang bagus. Kemudian mereka berdua berdua bertemu dengan Izzi Stradlin yang memutarkan rekaman suara W.Axl Rose sudah merasa klop, ditambah Duff McKagan yang menjadi bassist. Maka.. Jreenggg ….. terbentuklah Guns N’ Roses. Dan mereka menjadi legenda sampai dengan saat ini.
Gun ‘n Roses pernah sempat vakum beberapa saat karena kekurangan personil. Slash yang tidak bisa diam saja dengan hanya menunggu dan menunggu, yang akhirnya dia memutuskan untuk mebuat sebuah band baru. Bersama Matt Sorum, Gilby Clarke, Mike Inex, Eric Dover membentuk SLASH’s Snakepit dan merekam album perdana It’s Five O’ Clock Somewhere. Band itupun melanjutkan hidup dengan melakukan tour-tour kecil dan bermain di night club. Bahkan album perdananya juga sempat dapat platinum.
Kembali lagi ke Gun ‘n Roses, karena diskusinya dengan Axl tentang kelanjutan band GNR itu tidak ada titik temunya juga, akhirnya Oktober 1996 Slash menundurkan diri dari GNR. Sedangkan Axl berkuasa penuh terhadap kepemilikan GN’R. Namun sempat Slash mengatakan bahwa dia akan bersedia ngeband bersama GN’R lagi asal tetap bermusik cadas.
Karena apa ? Karena Slash ingin mempertahankan GN’R dengan rock band sedangkan Axl ingin mengarah musik tecno/industrial dengan GN’R. Ya jelas saja ga bakalan nyambung.
Selepas dari GNR, Slash tetap bermain dengan SLASH’s Snakepit-nya dengan merilis Ain’t Life Grand.

PICK GITAR TERMAHAL DI DUNIA

46 juta, ($5,000 AUD) ($4,674 USD)


Terbuat dari Meteor! Meteor yang digunakan sebagai bahannya adalah Gibeon Meteorites yang ditemukan pada tahun 1836 di Namibia. Kenapa meteor Ini dinamakan Gibeon, karena lokasi jatuhnya nggak jauh dari kota Gibeon di Namibia.yang membuat pick mewah ini adalah Starpics Company, sebuah perusahaan Australia dikenal plectrums terbuat dari logam mulia, menciptakan sepasang picks Gitar yang benar benar unik.


Meteor Yang Digunakan


Kedua picks mewah yang dibuat dari potongan-potongan Meteorit Gibeon. Said menjadi sekitar 4 miliar tahun, meteorit Gibeon ditemukan pada 1836 di Namibia, Afrika, di mana penjualan dan ekspor dilarang oleh pemerintah setempat. Meskipun kenyataan bahwa, lebih dari dua puluh lima ton dari meteorit telah ditemukan dan itu adalah meteorit yang paling umum ditemukan di pasaran saat ini. Salah satu hal yang paling menarik tentang meteorit adalah Pola garis Widmanstatten diciptakan oleh perjalanan melalui ruang dingin. Pola ini diawetkan dalam picks dan dapat dilihat dalam gambar di atas.

TIPS BELAJAR GITAR OTODIDAK

 1)SEBELUM ANDA BERMAIN GITAR SEBAIKNYA ANDA MENGENAL BAGIAN-BAGIAN GITAR TERLEBIH DAHULU !

BAGIAN BAGIAN GITAR



 2)SEBAIKNYA ANDA BELAJAR RITEM TERLEBIH DAHULU AGAR TANGAN ANDA TIDAK KAKU BERMAIN GITAR.
 CONTOH RITEM SEDERHANA:
KE BAWAH:1
KE ATAS:2
1)1-1-2-2-1
2)1-2-2-1-2-2-1
3)1-2-1-2-1-2

3)BELAJAR KUNCI DASAR SEPERTI DAHULU SEPERTI:A,B,C,D,E,G.
KALAU ANDA SUDAH BISA DAN MAHIR BERMAIN KUNCI DASAR,BARU ANDA LEBIH BAIK MENCARI KUNCI MINOR DAN BALOK.














4)ANDA HARUS PERCAYA DIRI DAN TERMOTIVASI SESUATU .
CONTOH:ANDA TERMOTIVASI BERMAIN GITAR KARNA KETIKA ULANG TAHUN PACAR ANDA,ANDA INGIN MEMBAWA KAN SEBUAH LAGU UNTUK PACAR ANDA MEMAKAI GITAR.

5)JANGAN PERNAH PUTUS ASA KETIKA ANDA BERMAIN GITAR,LEBIH BAIK ANDA BERMAIN GITAR DENGAN LAGU-LAGU YANG GAMPANG TERLEBIH DAHULU.
CONTOH:BONDAN PRAKOSO(YA SUDAHLAH),UNGU(DEMI WAKTU),PETERPAN(TAK BISAKAH),BLACK OUT(RESIKO ORANG CANTIK)


!!SEMOGA BERHASILTEMAN!!

MACAM MACAM GITAR BERDASARKAN MERK

MACAMengenal Merek Gitar dan Bass Terkenal

Gitar adalah alat musik yang paling populer di dunia ini. Dari instrument ini banyak melahirkan seniman2 baik seniman pembuat gitar maupun pemain gitar itu sendiri. Ada banyak merek gitar dan bass yang terkenal di seantero jagad dunia permusikan. Dari kolaborasi musisi dan pembuat gitar, berikut adalah merek2 gitar dan bass gitar yang banyak dipake di dunia. Chekidot… :D

1. Gibson

Orville H. Gibson (1856, Chateaugay, New York – 21 Agustus 1918, Ogdensburg, New York) adalah seorang luthier (ahli reparasi senar) yang mendirikan Gibson Guitar Corporation di Kalamazoo, Michigan pada tahun 1902. Ia ahli pembuat gitar, mandolin dan instrumen lainnya.
Les Paul adalah sosok pencetus yang berhasil mengubah wajah musik modern lewat penemuannya dalam pengembangan alat musik gitar. Dulu orang mengenal Paul sebagai seorang musisi sebelum dia menjadi seorang penemu. Dia juga sempet gabung dalam grup musik Les Paul Trio.  Bersama perusahaan gitar ternama Gibson, dia merilis sebuah gitar Les Paul Goldtop, kemudian diikuti Les Paul Custom dan Les Paul Standard yang sering dimiliki oleh gitaris populer masa kini.
Keluarga Gibson Guitar, adalah termasuk merk: Epiphone, Dobro, Valley Art, Kramer, Steinberger, Oberheim, Tobias, Singerland, Maestro, Take Anywhere Technonolgy, Echoplex, Electar Flatiron, dan banyak lagi.
Beberapa musisi yang pake gitar gibson diantaranya adalah Jimmy Page, Slash (GNR, Velvet Revolver, Snakepit), James Hetfield (Metallica) dan… aku juga pake bassnya lho… :D .
James Hetfield (Metallica) Gibson Explorer
Gibson Les paul-nya Slash
Gibson Les Paul (kiri), Gibson Flying V (kanan)

Gibson SG Reissue Bass (Heritage Cherry)
Ada jenis gitar Gibson yang dapat menyetem dirinya sendiri (self-tuning guitar). Sebuah instrumen gitar yang dapat mendeteksi kesalahan nada sebuah dawai gitar secara otomatis dan langsung mengubah setelan senar tersebut ke pitch nada yang benar. Alat diciptakan agar mampu menyimpan enam macam jenis tuning gitar favorit gitarisnya. Gitar ini dijuluki Gibson Robot Guitar… tersedia dalam 2 versi, Gibson Les Paul dan Gibson SG. Didemokan oleh Mike Peters, vokalis dan gitaris dari grup musik The Alarm, band besar dari Wales di era 1980-an yang terkenal dengan lagu rock “Sixty-Eight Guns”.
Gibson SG double neck, Jimmy PageGibbson SG double neck, Jimmy Page

Sekilas tentang gitar Gibson:

- tonenya, rock abis.
- kalo udah dikasih distorsi pasti berat suaranya, mantep deh… :D
- mid sama treblenya juga pas banget.
- Soal harga sih emang sedikit mahal.. tapi kan bergengsi…hehe.. asli, ini soal selera juga kan..
- ada beberapa serial gibson yang pas buat cewek (LP Goddess, SG Goddess, LP Vixen). Mungkin lain kali aku akan bahas gitar Gibson for girl. :D
- kalo harga yang rada murah bisa pilih yang serinya Epiphone.
- kualitas pengerjaan juga perfect.
- akses ke fret tinggi rada susah (buat yg LP), tapi kalo SG maen sampe fret bawah pasti nyampe..
- agak sedikit berat buat yang keluaran Les Paul ( >6kg-an), tapi yang SG rada ringanan kok.. (menurut aku lho..)
Guitar Gibson Les Paul Goddess (pas buat cewek)

Gibson Bass Guitar SG-Reissue Standard


2. Fender

Tahun 1946 seorang tukang servis radio dan perakit amplifier Clarence Leonidas Fender yang lebih dikenal dengan Leo Fender mendesign gitar solid bodi pertama yang sukses secara komersial dengan pick up magnetic yang diberi nama Esquire. Esquire versi dua pick up disebut Broadcaster.
Namun ada orang lain (Gretcsch) juga mempunyai drumset yang dipasarkan dengan nama yang mirip “Broadcaster”, sehingga Fender mengganti nama gitarnya menjadi Telecaster.
Tahun 1954, Fender mengenalkan Fender Stratocaster atau Strat, yang terlihat lebih mewah dan menampilkan berbagai perbaikan dan inovasi melebihi Telecaster.

Fender VG Strat.

Tahun 1951 Fender mengenalkan sebuah gitar bass elektrik yang diberi nama Precision Bass.
Fender Precision Bass
Tahun 1987, untuk pertama kalinya Fender Custom Shop dibuka, berlokasi di Corona, California, dimana mereka membuat gitar custom untuk para profesional dan para antusias gitar.
Loe Fender
Beberapa musisi yang memakai gitar fender diantaranya adalah:
Yngwie Malmsteem (Fender Stratocaster),  Eric Clapton (Fender Telecaster),  Reita Gazette,  Kurt Cobain (Fender Mustang, Jaguar and Gospel),  Jimmy Hendrix. Untuk Bassist yang menggunakan fender diantaranya: Mike Drint (bassist Greenday),  Mark Hoppus (bassist Blink182, yg sekarang mendirikan grup band +44).
Fender Stratocaster-Yngwie Malmstein Signature

Fender Eric Clapton

Sekilas tentang gitar Fender:
- Untuk penikmat Jazz, Grunge, Rock, Blues cocok banget kalo pake Fender karena pegangannya lebih lebar
- Fender juga all out untuk satu jenis gitar. contohnya:
Fender Strat : bisa dipakai main Jazz : Eric Johnson, Donny Suhendra
Blues : John Mayer,SRV, Eric Clapton
Rock : Eddie Van Halen (Frankenstratnya), Ritchie Blackmore (deep purple), Ritchie Kotzen., Jimmy Hendrix
Metal : Yngwie J. Malmsteen.
- Neck fender lebih huge dan gendut, cocok buat semua jenis lagu.
- Kualitas suara gema dengungnya nyaris gak kedengaran kalo dipaduin sound sistem bernuansa Hard Rock.
- Senarnya lebih tahan lama dan Lentur sehingga ditekannya enak dan lembut.
- Kalo fender telecaster baik bila digunakan  untuk aliran musik pop, kebanyakan musisi pop indonesia juga pake gitar ini., selain karna tampilannya indah, kualitas suaranyapun bagus.
Fender Strato, Jimmy Hendric

3.Ibanez



Perusahaan gitar Ibanez di dirikan di Nagoya, Jepang pada tahun 1957 sebagai anak perusahaan Hoshino Gakki, importir alat musik jepang yang memulai gitar ibanez untuk membuat model dan variannya tersendiri.
Pada awalnya gitar Ibanez membuat duplikat dari desain milik Amerika. Dari mulai Ampeg Dan Armstrong yang terbuat dari plastik jernih, sampe pada design yang mirip dengan model Gibson LP. Dan varian model kopian  yang berhasil di ciptakan oleh gitar Ibanez dengan sangat baik ini hampir dapat disamakan dengan model yang asli, dan ini membuat perusahaan gitar Gibson  menuntut perusahaan gitar Ibanez dengan pelanggaran hak cipta di tahun 1977. Hal ini yang kemudian memacu perusahaan gitar Ibanes untuk memperkenalkan desain milik gitar ibanez sendiri.
Gitar Ibanez , selain terkenal untuk musisi rock, juga sama ngetopnya dengan gitar jazz-nya Ibanez terbukti dari custom untuk George Benson, dua model Pat metheny dan banyak lagi, juga semi akustik yang baru, John Scofield Signature Ibanez.
Ibanez Jem7VWH, Steve Vai Signature

Ibanez Guitar Signature:
Ibanez Bass Guitar Signature:

Sekilas tentang gitar Ibanez:
- Kalo dari kualitas senar memang sedikit agak keras, tapi suara yang dihasilkan lebih halus dan jelas, gak ganggu sound sistem yang dipakai.
- Bagi yang sedang belajar tapping, arpegio dan hobi bikin pola melodi, ibanez pilihan yang tepat, karena gagangnya yang tipis dan pendek.
- Mayoritas gitar ini dipake oleh musisi² metal dan Industrial Rock, so…sangat cocok buat kalian yang suka main lagu yang betul2 metal dan pecinta tremolo.
- Neck ibanez itu ceper dan datar, jadi cocok untuk nge-speed
- Ibanez juga salah satu top seller dunia untuk gitar bass (selain Gibson tentunya…. :D )
Ibanez Acoustic-Electric Guitars

4. Yamaha

Kata Yamaha yang sekarang terkenal di seluruh dunia sebagai merek sepeda motor dan alat-alat musik adalah berasal dari nama seorang industriawan Jepang yaitu Mr. TORAKUSU YAMAHA.
Beliau sangat mengenal teknologi dan pengetahuan dunia barat sejak masa mudanya, semula menyediakan pelayanan perbaikan alat-alat kedokteran. Dengan kepercayaan dirinya yang tinggi akan keberhasilan usahanya ini, maka beliau berusaha menghadapi segala kemungkinan untuk mendirikan Yamaha Organ Works di kota Hamamatsu, Jepang pada tahun 1887. Dengan jiwa wiraswasta, wawasan yang luas, dan kegigihannya untuk mengatasi kesulitan, telah membangkitkan gairah beliau untuk meraih kesuksesan. Jiwa dan semangat yang sama yang telah membangun merk Yamaha, dan merupakan warisan yang sangat penting bagi Yamaha Corporation sekarang ini.
Yamaha adalah pemimpin dalam bisnis mulai dari alat-alat musik dan produk audio & video sampai produk teknologi informasi, layanan media baru, perabot rumah, komponen otomatis, motor, logam-logam khusus, pendidikan musik dan fasilitas resor.
Pada tanggal 12 Desember 1972 dibuat persetujuan kerjasama antara Mr. GEN’ ICHI KAWAKAMI dengan Bapak ALI SYARIF untuk mendirikan perusahaan pembuatan / perakitan alat-alat musik di Indonesia berdasarkan Undang-Undang Penanaman Modal Asing dan dipilihlah PT. YAMAHA INDONESIA sebagai nama dari badan usaha yang dimaksud, yang mulai beroperasi pada tanggal 17 Januari 1977.
PT. Yamaha Indonesia didirikan sebagai basis untuk menyuplai alat-alat musik ke pasar domestik, serta ke pasar luar negeri (mengekspor) khususnya ke kawasan Asia, Eropa dan Amerika.
Musisi yang menggunakan  merek Yamaha antara lain: John Myung (bassist Dream Theatre), Billy Sheehan (Bassist Mr. Big)

Yamaha 6 string Bass Guitar RBXJM2 John Myung signature Bass
Billy Sheehan, Yamaha Bass Guitar Signature
Sekilas tentang Yamaha Guitar:
Ada 2 seri dalam gitar yamaha yaitu C dan F, yang membedakan adalah senar dan jenis kayu yang dipake.
1. Seri F
- Seri F = Folk Gitar, menggunakan senar string.
- suaranya panjang2 dan garing.
- ada beberapa jenis tipe di seri F, seperti EF, ES dsb.
- biasanya diujung neck deket body didalemnya ada lubang kunci L untuk nyetel suaranya.
2. Seri C
- Seri C (Concerto) = gitar klasik, menggunakan senar nylon
- bodynya enteng
- suaranya gak panjang (karena pake senar nylon) dan bitnya pendek2.
- yang temasuk seri C:
CS (Concerto Small) = Gitar Klasik (senar nylon) ukuran 3/4
CG (Concerto Grosso) = Gitar Klasik (senar nylon): bisa buat lagu2 standar.
GC (Grand Concerto) = Gitar Klasik (senar nylon) handmade-nya Yamaha.
Idealnya sih, tiap2 tipe gitar ada fungsinya
ada yang untuk solo, ansamble, ato solo tapi diiringi orkestra, dll.

Yamaha Guitar Clasic

Yamaha Electric Guitar

TENTANG SENAR

Apabila anda pergi ke toko alat musik guna membeli senar gitar, dapat dipastikan anda akan menemukan banyak sekali merk dan jenis dari senar. Ternyata ukuran diameter dan type senar-pun juga bermacam-macam, belum lagi untuk desainnya seperti roundwound, Flatwound, dan groundwound. Agar anda tidak bingung untuk memilih senar yang tepat buat gitar dan karakter permainan anda, berikut akan saya kupas tuntas mengenai senar dan tips untuk memasang senar (menyenar gitar) sehingga membuat senar menjadi lebih awet dan mencegah rusaknya gitar anda karena neck yang bengkok akibat senar.
Pilih senar yang pas
Seperti gitar, senarpun di buat dalam berbagai macam jenis dan merek. Agar anda menjadi lebih jelas, ada 4 hal dasar yang perlu di ingat saat memilih senar. Empat hal tersebut, yaitu material atau bahan dasar, desain, diameter (biasa juga disebut gauge) serta elastisitas.
  • Ada 2 material dasar yang biasa di gunakan oleh produsen senar yaitu nikel dan nylon. Nylon adalah sejenis senar yang biasa di gunakan untuk gitar akustik jenis klasik. Sementara itu, gitar akustik jenis folk dan kebanyakan gitar elektrik lainnya menggunakan senar nikel .
  • Sampai detik ini ada 3 desain senar yang banyak beredar: roundwound, yang paling standart. Flatwound yang lebih pas buat gitar hollow-body (gitar bodi kosong). Serta groundwound yang cocok buat gitar apapun. Terkadang Pabrikan senar juga menginformasikan karakter seperti Bright atau Mellow. Semakin mendekati ke arah bright, artinya senar tersebut cenderung menghasilkan suara yang semakin kasar dan lebih ber-distorsi. Nah, semakin ke arah mellow, suara yang dihasilkan cenderung halus dan clean.
D'Addario dengan karakter berbeda
  • Urusan diameter sangat bergantung dengan karakter bunyi yang di inginkan. Kalau ingin lebih agresif, keras dengan tone yang tebal, pilih saja senar dengan diameter yang besar. Diameter biasanya bervariasi dari 0.08 hingga 0.56 (biasa di tulis juga 08 hingga 56). Diameter senar dan juga tegangan saling berhubungan. Semakin tinggi tegangan standar suatu senar, semakin tebal juga diameter senar. Semakin tinggi tegangan juga berartisuara yang dihasilkan dari senar tersebut terasa makin bertenaga. Namun, tangan kiri harus menekan lebih kuat apabila kita menggunakan tegangan yang lebih tinggi. Pada umumnya, senar-senar yang beredar memiliki pilihan tegangan Normal Tension, Hard Tension,Extra-Hard Tension. Berhati-hatilah saat menggunakan senar high-tension ke atas, karena apabila gitar tak mampu menahan getaran yang dihasilkan, suara justru akan menjadi pecah.
Ernie Ball dengan Diameter Berbeda
  • Untuk elastisitas biasanya semakin tebal diameter senar maka akan semakin kurang elastis.
Memasang Senar
Setelah senar yang pas didapat, tiba saatnya untuk memasangkan pada gitar (menyenar gitar). Beberapa hal yang perlu di perhatikan saat menyenar gitar adalah sbb:
  • Jangan gunakan senar nickel pada gitar yang di desain untuk senar nylon
  • Jangan melilit senar terlalu banyak di kenop tunner. Dua sampai empat lilitan saja sudah cukup, yang penting tunningnya pas
  • Arahkan lilitan senar ke bawah. Pastikan lilitannya rapi dan tidak ada yang bertumpuk
  • Untuk gitar bersenar nylon, lilitan di tuner harus sejajar dengan leher gitar. Pastikan kalau tiap senar dapat sudut yang kecil dengan pemandu senar (nut)
  • Hindari senar tertekuk tajam, jangan terlalu kencang menekan senar saat melilitkan pada tuner
  • Jangan masukkan senar pada lubang tuner lebih dari satu kali
  • Kalau harus di potong, beri jarak sekiatr 1-2 sentimeter dari ujung senar yang ingin di tinggalkan
  • Khusus untuk senar rendah (senar 3 sampai 6) jangan tarik terlalu kencang supaya penebalnya tidak mudah rusak
  • Supaya lebih aman tekuk sisa ujung senar di tuner kearah atas sehingga tidak membuat jari terluka atau merusak headstock
  • Jauhkan dari mata saat mengencangkan senar, agar mata anda tidak tersambar senar bila putus pada saat pipasangkan
  • Bersihkan senar dari debu atau sisa keringat menggunakan kain halus agar tidak mudah berkarat, dan simpan juga gitar di tempat yang mempunyai kelembaban cukup agar senar tidak mudah karat (kira2 72 F) kalau perlu gunakan cairan untuk senar Misalnya fast fret.

GITAR ROBOT



Anda seorang gitaris profesional, atau setidaknya senang bermain gitar? Sebelum memainkan alat musik ini, Anda biasanya harus menyetem dawai (senar) agar menghasilkan kualitas suara seperti diinginkan.

Penyeteman diperlukan karena posisi dawai kerap bergeser. Pergeseran sepersekian milimeter saja sudah cukup untuk mengubah kualitas suara. Itu sebabnya, gitaris dari band-band terkenal pun mesti menyetem gitarnya beberapa saat sebelum pentas digelar.

Sekarang Anda tak perlu repot-repot lagi melakukan kegitan tersebut. Teknologi alat musik makin canggih, sehingga gitar pun mampu menyetem sendiri (self-tuning guitar). Gitar canggih ini bernama Gibson Robot Guitar.

Gitar cerdas yang diproduksi Gibson Guitar Corp, perusahaan yang bermarkas di Nashville, Tennessee (AS), ini memiliki instrumen yang dapat mendeteksi ke-salahan nada sebuah dawai gitar secara otomatis, kemudian langsung mengubah setelan dawai tadi ke pitch nada yang benar.

Mike Peters, vokalis dan gitaris grup musik The Alarm, pernah mendemonstrasikan kecanggihan gitar ini dalam pertunjukan di London, beberapa waktu lalu. Hasilnya sangat memuaskan.

Selain Mike Peters, gitaris yang telah menggunakan peranti tersebut adalah Billy Corgan (Smashing Pumpkins), Matt Bellamy (Muse), Slash (Guns N’ Roses), Jimmy Page (Led Zeppelin), Lenny Kravitz, Eric Clapton, Paul Weller dan Paul McCartney.

Enam Tuning

Teknologi yang digunakan pada instrumen gitar ini diyakini akan segera mengubah dunia teknologi gitar. Gitar cerdas ini bukan hanya membantu para gitaris ternama, tetapi juga para pemula yang kerap kesulitan saat menyetem dawai gitarnya.

Apalagi gitar ini dapat menyimpan enam jenis tuning favorit para gitaris. Tuning yang berbeda dapat disimpan dalam memori alat ini, dan bisa diaktifkan saat dibutuhkan.

Gitar cerdas ini mampu mengenali dan menyimpan tuning asli milik gitarisnya, hanya dengan mengenali suara dawai gitar tersebut.

Untuk mengaktifkan salah satu jenis tuning, Anda hanya perlu menarik salah satu knob gitar, memutarnya ke setelan jenis tuning yang diinginkan (ditandai dengan lampu biru), lalu menekan kembali knob tersebut.

Sebuah sinyal elektronik akan dikirim ke dawai gitar, dan disampaikan ke motor penggerak auto-tuning. Sistem ini digerakkan oleh sebuah baterai lithium-ion yang dapat diisi ulang.

Sang penemu, Chris Adams dari Tronical Gmbh, mengaku terinspirasi oleh rasa frustasinya saat beberapa kali harus menyetem gitar secara manual. Ia lalu melakukan penelitian selama 10 tahun, sampai akhirnya berhasil, dan menjual hak ciptanya kepada Gibson Guitar Corp.

Saat ini Gibson seri Les-Paul sudah diluncurkan dengan harga 2.900 dolar AS (sekitar Rp 26,9 juta). Namun pada tahap awal, toko-toko yang menjualnya hanya diberi jatah 10 gitar saja. Versi perdana tersedia dalam warna blue silverburst.

Powertune System Bagaimana dengan gitaris yang sudah memiliki gitar mahal, dan terutama gitar kenangan yang tak mungkin dilupakannya? Tak perlu cemas, karena Gibson juga menyediakan teknologi auto-tuning —seharga 900 dolar AS— untuk dipasangkan ke gitar lama.

’’Keberadaan auto-tuning sebagai add-on ini dapat membuat gitar mengenali pitch. Kemudian prosesor segera mengarahkan motor penggerak di setiap dawai untuk mengendurkan atau mengencangkan tegangan dawai gitar,’’ kata Chris Adams.

Teknologi robotik yang dibuat Tronical Gmbh dan Gibson Guitar Corp ini memungkinkan gitar ini dapat melakukan auto-tuning dalam waktu dua detik! Alat yang disebut sebagai powertune system ini dapat dipasang di berbagai jenis gitar elektrik, tanpa meninggalkan cacat.

Sumber: SuaraMerdeka